We're the Millers (2013)


SINOPSIS
Tentu saja ada alasan mengapa manusia dijuluki sebagai makhluk sosial, karena mereka perlu orang lain disekitarnya untuk menjadikan hidup mereka bertumbuh, salah satunya mungkin membuka jalan untuk menemukan apa yang selama ini tidak mereka dapatkan. We're the Millers coba membawa hal tersebut dalam petualangan bodoh, bagaimana hal palsu yang justru menuntun empat orang menuju kebahagiaan. Yap, sekali lagi, ini bodoh, klasik, standard, predictable, namun secara mengejutkan tampil menghibur dan menyenangkan.   

David Clark (Jason Sudeikis), seorang drug dealer, suatu ketika mengalami satu malam yang penuh warna, dari bertemu dengan sahabat lamanya, kemudian tetangganya yang ignorant dan berprofesi sebagai stripper,Sarah O'Reilly (Jennifer Aniston), berakhir dengan terlibat dalam sebuah pertikaian melawan beberapa anak muda hanya karena melihat Kenny Rossmore (Will Poulter), pria muda berusia 18 tahun yang juga tetangganya, berupaya menyelamatkan Casey Mathis (Emma Roberts), seorang gadis homeless. Celakanya itu menjadi momen from hero to zero bagi David.

Ia kehilangan barang dagangannya, serta uang hasil penjualannya. Namun aneh, bossnya, Brad Gurdlinger (Ed Helms), justru bersikap diluar dugaan. Alih-alih bersikap penuh emosi, Brad justru menawarkan pekerjaan baru bagi David untuk melunasi hutangnya itu, menyelundupkan ganja dari Meksiko dengan menemui pria bernama Pablo Chacon. Terinspirasi dari turis yang sedang bertamasya menggunakan mobil RV, David memutuskan untuk melakukan hal yang sama untuk menghindari kecurigaan dari pihak berwenang. Tapi satu kesalahan dilakukan David, memilih membawa masalah yang pada akhirnya menciptakan masalah. SUMBER

Powered by Blogger